Rabu, 23 November 2011

Serba-serbi Lelucon Seputar Final Sepakbola Sea Games 2011

Pelatih asing gagal, pelatih lokal gagal, besok PSSI berencana nyoba memakai jasa pelatih alien, dari planet mars, kali aja berhasil!

Wim rijsbergen: Yaelah.. gua dihina karena ga bisa bawa indonesia ke pildun.. gimana bisa ke pildun coba.. la wong sea games aja ga bisa menangin.. logika anda semua dimana mabro..mbabro..???

Wanggai menyesal tiru gaya anelka, secara chelsea aja saat ini terpuruk, lain kali ia akan tiru gaya baloteli (why always me) biar menang trus kaya mancity.

Titus bonai juga menyesal karena pas adu pinalti kemaren, dia kelupaan goyang-goyangin (narik-narik) jala gawang, hasilnya Indonesia kalah adu pinalti!

Malaysia udah 2 kali angkat tropi di GBK, tahun depan kalo bisa lagi, selain piala mereka juga berhak mendapatkan sebuah piring cantik!

Nama michiels terkesan feminim besok diego akan ganti nama menjadi lebih jantan yaitu diego obama!

Pasca sea games, andik mengalami dilema kelas berat, satu sisi dia ingin tetap jadi pemain bola handal, di sisi lain banyak stasiun televisi membujuknya agar berubah haluan terjun jadi artis, bergabung bersama adul, daus mini dan ucok baba!

Kekalahan timnas ini semakin membuat para mantan pemain era jadul tambah besar kepala, "yaelah, gitu aja ga bisa, padal waktu jaman gua dulu hal kaya gini mah cetek.." kata mereka membanggakan diri sendiri, tanpa mau tahu jaman udah berubah!

Sby malem itu merasa lega, karena tanpa ia hadir diGBK-pun timnas tetep aja keok, walau dia tetep berucap prihatin at least ia bangga karena tuduhan negatip padanya slama ini bahwa kehadirannya cuma bikin timnas kalah, ternyata hoax!!!

Nama gelora bung karno ga hoki, ganti aja jadi gelora asmara sapa tau timnas jadi mendadak ngehits kaya lagu derbi romero dulu. "datanglah.. kuakan menghajarmu.. di dalam sebuah gelora asmara.. aku disini siap-siap membantaimu...ku akan terus membuat kau kan menyesal!!!"

Huruf "K" identik dengan kalah, K.O (Keok), jadi habis ini rencananya nama GBK bakal diganti jadi GBM (Gua Bakal Menang) atau GBJ (Gua Bakal Juara) ato bahkan GME (Gua.. Malaysia... End!!!!!)

Malaysia belakangan sudah mulai taubat dan insyaf, dulu cuma bisa maling, sekarang Alhamdulillah dia bisa cari prestasi sendiri! tapi sumpah orang Indonesia tetep aja masih freak ama yang namanya malaysia.. kasian malaysia begini salah.. begitu juga salah..

satu orang yang paling merana saat final kemaren adalah ayu ting-ting, disaat yang laen dah pada pulang kecewa, dia baru tiba di GBK pagi tadi karena seharian dia nyasar ga bisa nemuin alamat GBK lantaran alamat yang dia bawa ternyata.. PALSU! dan setelah di cek, alamak tambah kasian ternyata tiket yang dia bawa juga palsu!

Persija ikut-ikutan parno menanggapi kabar tak bertuahnya stadion GBK, takut tak bisa juara kalau masih disitu, mereka berencana mau balik lagi ke lebak bulus, atau pindah sekalian ke manahan Solo!

Pak-bu, Indonesia kalah
Sby:lanjutkan!
Jk:lebih cepat lebih baik
Mega:merdeka!

Setelah malam final, malaikat kematian bertanya apakah ada yg mau dicabut nyawanya.. dan lucunya ternyata kurang lebih setengah dari seluruh rakyat indonesia bersedia. "daripada malu didunia" kata mereka.

Juara tanpa mahkota itu ibarat pejabat tanpa korupsi, ga enak sama sekali! atau yang lebih parah, ibarat bercinta dengan menggebu-gebu namun pada akhirnya ga sampai klimaks, tanpa ejakulasi alias garingan! anda mau????? saya mah OGAH!!!!

Okto maniani berhenti nonton acara golden ways mario teguh, sekarang ia sadar bahwa senyam-senyum dan selalu tampil sumringah itu tak serta merta membuat hidupnya berjalan damai, mudah dan indah!

Iwan Fals mendedikasikan lagu "manusia setengah dewa" untuk siapa saja pelatih yang bisa membawa Indonesia jadi juara, sementara kata "Lonte Koen" plesetan dari lagu lonteku ia tujukan pada seluruh warga malaysia tanpa terkecuali!!

Kekalahan timnas kemaren, juga membuat si fakir Limbad yang selama ini bisu, berubah jadi gerah dan kemudian berteriak lantang di hadapan orang-orang, kata fenomenal yang diucapkan limbad itu adalah "Wuassyuuu!!!"

Gara-gara timnas kalah, modo dan modi juga kalah taruhan dan harus rela jadi TKI budak upin & ipin selama setahun penuh!

Kapten tim egi melgiansyah merasa terpukul dan memutuskan gantung sepatu trus beralih menjadi pebulutangkis duet dengan markis kido karena merasa mukanya agak sedikit mirip.

Merasa kecewa dan gondok abis, ello dan sherina mengganti lirik lagu mereka jadi "oya..oya..oya.. Indonesia basi!"

Kurnia meiga mengganti nama dirinya menjadi kurnia esbeiya, agar ia ketularan sukses sby juara bursa presiden dua periode berturut-turut!

Malaysia semakin gencar membajak rakyat dan pulau Indonesia.. kali ini tawaran mereka bukan uang, pendidikan atau pekerjaan, tawaran mereka adalah "siapa mau juara.. siapa mau juara.. siapa mau juara..?" sambil menenteng-nenteng piala dan medali emas.

Tidak tampil padu saat berduet di sea games, kini yongki dan sinaga terlihat sangat kompak, tatkala keduanya sama-sama mendapat label "free transfer" dari klub masing-masing.

Ibu-ibu yang terlanjur melahirkan bayi-nya senin kemaren, berusaha sekuat tenaga, daya, harta dan upaya untuk memasukkan kembali anaknya ke dalam rahim, mereka takut jika anaknya kelak akan tertimpa kesialan seumur hidup gara-gara lahir di hari kelabu itu!

Video  klip  wae-waeo dituding jadi biang keladi kekalahan timnas, karena salah lokasi syuting, harusnya okto dan yongki syutingnya di GBK bukan jakabaring, karena timnas ga maen di palembang, tragisnya saat dikonfirmasi si pembuat video klip udah keburu lari ke luar negeri.

Tahun mendatang saat kembali bertemu malaysia, Indonesia akan bikin bola bermotif batik, supaya pemain timnas lebih nafsu dan bergairah merebut kembali saat bola jatuh dikuasai pemain malaysia.

Saat final rakyat malaysia pada berdoa, sedangkan rakyat Indonesia malah sibuk nge-tweet, hasilnya doa malaysia dikabulkan Tuhan, eh jangan salah, usaha Indonesia ngetweet juga berhasil kok.. buktinya "the national anthem of Indonesia" dan "go Indonesia" sukses nongkrong di TTWW! fantastis!

Gunawan dwi cahyo (GDC) dipanggil ketua PSSI, johar arifin, terkait gaya selebrasinya yang dituding mengisyaratkan teror secara terbuka pada johar.. ketika dengan berani GDC berselebrasi seolah menembak atau memanah dan diarahkan ke tribun VVIP tempat johar bernaung!

huhh.. dan yang terakhir... saya yakin rakyat Indonesia masih banyak yang berdoa untuk kejayaan timnas.. yah.. yang namanya doa yang tulus pasti terkabul entah saat di didunia ataupun ketika di akhirat sono... siapa tahu kan.. kelak timnas kita bisa jadi juara dengan membantai abiss malaysia...... di kejuaraan alam baka!!



Semangat timnas.. dan ketika lambang garuda di dadamu itu masih menoleh ke kanan dan bukannya menunduk lesu.. disitulah asa meraih kejayaan akan tetap ada! suatu saat nanti.. suatu saat nanti!!! viva la garuda!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Salurkan Cemoohan Anda