Kemanakah sirnanya nurani embun pagi
Yang biasanya ramah kini membakar hati?
Apakah bila terlanjur salahakan tetap dianggap salah?
Tak ada waktu lagi benahi diri
Tak ada tempat lagi untuk kembali
(Ebiet G Ade - Kalian Dengarkan Keluhanku)
Hari-hari ini agak syok dengan kabar yang menimpa sosok hebat diluar sana, diluar dugaan memang, sangat diluar dugaan.. Dan kasusnya saat ini semakin meruncing saja.
Dan seperti biasa, karena satu tingkah negatifnya beliau jadi bahan olok-olokan, orang seperti tak mau tahu apa penyebab ia melakukan hal itu, dan yang paling penting orang lupa apa yang pernah dilakukannya jauh beberapa tahun lalu. Status tersohor berubah jadi orang paling minor, paling pantas disalahkan dan jadi bahan tertawaan.
Apakah harus seperti itu? apakah setiap kesalahan harus dihukum dengan caci maki? tiadakah hal lain yang lebih baik untuk sosok yang telah memperlihatkan dosanya? Agar jalan hidupnya jadi lebih baik di hari berikutnya? Kenapa masyarakat hoby sekali membully? Seakan-akan hal yang serupa tak mungkin mereka kan ikuti.
Ah sudahlah, bagi saya dan mungkin penggemar di luar sana.
Dia tetap legenda! dan yang mencemooh pun sama, tetap bukan apa-apa
As long as you don't do that oftently Sir.. YES, I'VE GOT YOUR BACK!
saya juga ngerasain hal yang sama loh, peranan media sekarang bisa jadi bumerang bagi siapa aja. jangankan orang besar, orang kecil juga bisa jadi korban pelintiran :(
BalasHapuslegend tetaplah legend
BalasHapusklo udah suka kita pasti dukung apapun yang telah di buat, mo bener apa salah
ndak gitu juga... masalah ini baru sekali terjadi kok.
Hapusyang di maksud siapa sob??
BalasHapusdi postingan berikutnya pak.
Hapus